Kata Motivasi Islami dari Ustad Yusuf Mansur Agar Tidak Terhalang Rezeki dari Allah

Tuesday, August 18, 2015

Miliki hati yang menolak maksiat, minimal gak senang dengan yang namanya maksiat. Usahakan bisa berusaha untuk menghalangi maksiat. Apalagi kalau punya daya untuk menghalangi maksiat. Bukan apa-apa, maksiat ini bisa berefek ke banyak hal. Maksiat bisa berpengaruh ke rizki dan doa yang kita panjatkan. Maksiat bisa menghalangi ijabahnya doa dan lancar serta berkahnya rizki yang kita terima. Simak pembahasan berikut untuk lebih jelasnya.

Kata-kata motivasi islami Yusuf Mansur

Kata Motivasi Islami: Cara Menghalangi Maksiat

kehidupan islami dengna menghindari maksiat
hindarilah maksiat
Kita bisa mulai menghalangi maksiat ini dari hal yang sederhana. Kita lihat saja, di televisi banyak acara yang mengumbar aurat dan kesia-siaan, judi bertebaran bahkan sampai ke dunia online, bar diskotik masih banyak yang buka. Jika tangan tidak punya daya untuk mencegah, minimal kita doakan lah agar situasi menjadi lebih baik.

Jangan sampai diri ini menjadi lebih permisif. Hati ini santai aja melihat ada yang mengumbar aurat, bahkan naudzubillah, menikmatinya. Belum lagi yang mabok, zina, korupsi. Memang Allah maha pemaaf. Tapi ya hati kan minimal ngerasa gak suka dengan maksiat seperti itu. Mungkin kita belum secara sempurna menjauhi itu semua, tapi ya jangan permisif dan bahkan menjelakan mereka yang berusaha menjaga diri.

Jika diri kita menjadi permisif, maka kejadian deh apa rasulullah khawatirin. Apakah itu yang rosul khawatirkan? Adalah ketika kita berdo'a, tidak kunjung dikabulkan Allah. Ketika tahu-tahu kesusahan dihadirkan Allah. Ketika rezeki kita begitu saja menjadi seret.

Kita mungkin bukan pelaku dosa tersebut. Bukan pula penikmatnya. Bukan penikmat tayangan TV yang kacau, bukan pula penjudi, pezina, dan pemabok. Tapi kita cuek aja tuh ama maksiat seperti itu, ya maka kita juga akan kena azab itu. Sungguh akan datang satu masa, dimana yang kena azab bukan hanya yang berdosa diantara kalian, seperti orang yang kena asapnya azab.

Kata Motivasi Islami: Cara Menanggulangi Maksiat

kehidupan islami dengan cara menanggulangi maksiat
Tanggulangilah maksiat
Kalau kita sudah sepakat untuk mengusahakan menanggulangi maksiat itu, kini kita perlu pikirkan cara yang pas. Nah, cara yang pas ini tentu bukanlah dengan tindakan yang anarkis. Tau-tau datang ke sana, terus menghancurkan kanan kiri. itu juga tidak arif, tidak bijak.

Dari artikel motivasi islami untuk menjauhi maksiat ini, kita diajak untuk memiliki hati yang menolak maksiat. Jangan biarkan diri kita membiarkannya dan bahkan menikmatinya. Jika kita ada kuasa dengan tangan (kekuasaan) untuk mencegahnya, maka gunakan cara yang santun. Lakukan pendekatan, beri pendidikan, dan beritahu dengan cara-cara yang baik. Hal itu akan memotivasi banyak orang untuk hidup secara lebih islami.

Kita bisa selamatkan anak-anak kita, keluarga kita, serta keluarga-keluarga yang ada di Indonesia dari maksiat, dengan cara yang baik. Dengan memberikan pencerahan, pendidikan, dan nasihat. Jangan dahulukan kekerasan. Cara-cara kekerasan justru mendemotivasi kebanyakan orang untuk hidup dengan cara islam.

Dahulukan cara yang elegan dalam pencegahan maksiat. Sudah tau nih ada tayangan TV yang kacau dan penuh kesia-siaan, jangan cuek. Lakukan dialog dengan anak, bahwa hal tersebut tidak baik dijadikan tontonan. Karena kalau keseringan jadi tontonan, lama-lama jadi tuntunan.

Kata Motivasi Islami: Ingat, Diri Ini Siapa yang Menciptakan?

mengingat semesta menjadi motivasi dalam hidup islami
Ingat tentang ciptaan Tuhan
Kalau kita maksiat pakai mata yang dikasih oleh Allah, apa gak malu kita ama Beliau? Memang ap tujuan Allah ngasih mata ke kita? Apakah Allah ridho kalau mata yang diberi oleh Nya dipakai untuk melihat aurat yang diumbar kemana-mana. Apa kita tidak kasihan dengan mereka. Jika dialog yang penuh dengan kata motivasi islami ini dilakukan dengan lancar, maka insya Allah hati anak kita akan tergerak.

Setelah itu, coba bujuk anak kita agar termotivasi mendoakan orang-orang tersebut. Jangan kita membenci orangnya. Karena bisa jadi mereka yang membuka aurat dan bermaksiat itu tidak tahu dan tidak ada yang memberi tahu. Kita doakan juga orang-orang yang masih menonton acara seperti itu agar mendapat hidayah dan termotivasi secara islami untuk menjauhi maksiat. Aktiflah berdakwah dengan cara yang tepat dan santun. Iringi dakwah kita dengan menyampaikan kata motivasi islami yang baik dan contoh yang nyata.

Terkadang memang ada maksiat yang ga perlu dikompromiin. Misalnya saja bahaya narkoba. Yang ini speed nya perlu ditambah. Jangan sampai karena telat bergerak, ada anak-anak bangsa yang kehilangan nyawanya sia-sia.

Kata Motivasi Islami: Jangan Sampai Sesat Pikir

menjadi muslim yang cerdas dengan kata2 motivasi islami
Jadilah muslim yang cerdas (Mehdi Hassan)
Dakwah memang harus cantik, yang memikat simpati dan hati. Namun jangan lembek apalagi lemah hingga gampang diinjek-injek. Iringkan bersama ketaatan pada syariat dan kesesuaian dengan akhlak yang rosul contohkan. Jangan termakan dengan kalimat berbahaya seperti "yang penting hatinya yang dijilbabin, ga perlu kepala dijilbabin". Sekilas memang terlihat indah, tapi sayangnya salah.

"Buat apa sholat kalau korupsi?!". " Lebih baik ga islam, ga bertuhan, tapi gak merugikan orang lain". Ucapan seperti ini bahaya. Pandangan yang keliru ini perlu diluruskan. Mentalitas yang harus dibangun bukanlah mentalitas "atau", tapi seharusnya mentalitas "dan".

Bukan jilbab fisik atau jilbab hati, tapi jilbab fisik dan hati. Bukan sholat atau tidak korupsi, tapi sholat dan tidak korupsi. Bukan islam atau santun, tapi islam dan juga santun. Ini baru bener. Mari kita berdoa pada Allah, semoga kita didekatkan dengan amal sholeh dan dijauhkan dari maksiat. Biar tidak terhalang rezeki dan berkah Allah atas diri kita.

Salam Doa!

No comments:

Post a Comment

 

Blogger news

Blogroll

Most Reading